Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Ide Bisnis Gila yang Unik dan Menguntungkan

10 ide bisnis gila yang unik dan out of the box menjadi salah satu ide usaha masa kini dan masa depan. Jika banyak orang memilih jenis bisnis konvensional demi mengharapkan banyak keuntungan dan benefit, maka para pengusaha muda melakukan metode wirausaha kreatif. Di dalam usaha kreatif ini, tentunya memberikan eksplorasi ide usaha yang berbeda dari biasanya.



Rekomendasi 10 Ide Bisnis Gila yang Out of The Box
Memulai bisnis out of the box ini, tidak melulu membutuhkan modal yang besar dan pinjaman modal. Berbekal kreativitas serta daya kepekaan dan inisiatif seorang wirausaha, kamu dapat menciptakan peluang bidang usaha yang keren dan diminati. Saat ini, tersedia berbagai macam pilihan usaha yang bisa Anda lakukan. Berikut ini, ide usaha anti mainstream yang menjanjikan keuntungan berlipat ganda.

1. Bisnis Pakaian Bekas

Menjual pakaian bekas atau preloved memang menjadi ladang cuan yang menjanjikan. Apalagi, jika barang preloved ini Anda sulap menjadi produk baru yang lebih bernilai. Banyak orang menyebut jenis pakaian ini sebagai pakaian upcycle atau pakaian lama yang disulap menjadi model terbaru. Apalagi kamu bisa menjual di media sosial dan platform ternama untuk memulai jualan online agar pemasukan dan pengeluaran tidak lebih besar atau lebih seimbang, sehingga kamu mendapatkan benefit dan keuntungan yang bisa kamu rasakan saat tabungan kamu menjadi banyak saat me-manage keuangan kas bisnis.

2. Jasa Curhat Online

Tak banyak yang tahu banyak orang membutuhkan teman bercerita tentang keluh kesah mereka. Mungkin banyak orang masih menganggap bisnis yang satu ini sama halnya dengan jasa konsultasi konseling dengan psikolog. Namun ternyata, keduanya memiliki perbedaan cukup signifikan.

Menjadi satu dari 10 ide bisnis gila yang menjanjikan, jasa curhat online bisa membuka peluang untuk memiliki klien dari berbagai wilayah bahkan negara. Anda dapat membanderol jasa ini dengan harga cukup tinggi.

Jika klien Anda merasa mendapatkan solusi dengan mengikuti sesuai curhat online di jasa yang Anda tawarkan, bukan tidak mungkin Anda bisa dengan mudah memperluas jaringan klien lebih banyak lagi.

3. Jasa Sewa Kostum Hewan

Jasa sewa kostum hewan juga ada dalam rekomendasi 10 ide bisnis gila untuk Anda pertimbangkan. Memelihara hewan rumahan saat ini menjadi hobi bagi banyak orang. Mereka akan mendandani hewan dengan aneka kostum menggemaskan. Ide bisnis ini bisa menjadi solusi unik usaha baru Anda.

4. Jasa Sleep Call Reminder

Mungkin terdengar mirip jasa curhat online, namun ternyata jenis bisnis ini justru berbeda sekali. Sleep call lebih spesifik pada target bisnis pada mereka yang memiliki gangguan insomnia. Sehingga klien bisnis ini rata-rata mencari teman mengobrol di malam hari dengan cara bertelepon.

5. Bisnis Jualan Makanan Unik

Bisnis kuliner memang tidak pernah mati. Ada saja ide baru untuk menciptakan resep terbaru dengan rasa atau tampilan unik untuk memikat hati pelanggan. Bisnis makanan unik, memiliki andil sebagai satu dari 10 ide bisnis gila yang bisa Anda coba sekarang juga.

6. Bisnis Sewa Hewan Peliharaan

Selain out of the box, bisnis hewan peliharaan ternyata banyak sekali manfaatnya. Ada banyak orang yang ingin merasakan pengalaman memiliki hewan peliharaan namun biasanya mudah bosan pada satu jenis yang itu-itu saja. Gunakan momen ini sebagai ide bisnis yang mendatangkan cuan menguntungkan.

7. Bisnis Sewa Barang Branded

Banyak orang ingin terlihat paling menonjol saat menghadiri suatu acara. Jika tidak memiliki budget yang cukup, menyewa barang tentunya menjadi solusi paling tepat. Akan tetapi, dalam membangun bisnis ini, dibutuhkan modal yang tidak sedikit untuk membeli barang-barang mewah yang ingin disewakan.

8. Buka Restoran Berkonsep Unik dan Menarik

Konsep restoran biasanya mengusung tema ramah, asri, dengan hidangan yang lezat. Namun Anda juga bisa membuat restoran dengan tema out of the box, agar tampilannya berbeda dengan yang lainnya. Seperti restoran bertema ghotic, dengan nama menu tidak biasa dan bentuk yang juga berbeda dari kompetitor lainnya.

9. Bisnis Catering Khusus Acara Duka Cita

Kita tentu memahami, masa berduka cita merupakan momen terberat yang harus dilewati. Bisnis katering ini bertujuan untuk melayani kebutuhan makan serta minuman selama acara duka cita atau peringatan kematian berlangsung. Ide bisnis ini tentunya akan sangat membantu klien selama waktu duka cita berlangsung.

10. Jasa Cleaning Service

Memanfaatkan peluang ide usaha baru yang unik juga bisa dilakukan dengan membuat jasa kebersihan rumah panggilan. Mobilitas pekerjaan dan rutinitas harian yang sibuk, akan membuat banyak pasangan muda memilih jasa ini untuk membersihkan hunian mereka.


Ide Bisnis Gila Vs Bisnis Konvensional

Setelah mengetahui 10 ide bisnis gila yang unik dan berbeda di atas, kita tentu akan membandingkan besaran peluang jika dibandingkan dengan jenis bisnis konvensional. Sebetulnya, ada beberapa pertimbangan khusus yang bisa Anda jadikan sebagai petunjuk refrensi, perlunya bisnis out of the box ini. Salah satunya, minimnya persaingan sehingga membuat Anda mendapatkan peluang kesuksesan lebih besar. Akan tetapi, tetap pertimbangkan konsep, minat masyarakat sekitar, serta modal yang akan Anda keluarkan.

Posting Komentar untuk "10 Ide Bisnis Gila yang Unik dan Menguntungkan"